Tips Memilih Cream Pemutih Wajah Yang Aman
Kamis, 10 Maret 2016
- Tips Memilih Cream Pemutih Wajah Yang Aman - Banyak orang beranggapan bahwa wanita cantik yaitu wanita yang memiliki kulit putih berseri. Dengan banyaknya anggapan itu, banyak sekali wanita mulai mencari cara agar kulit wajah mereka putih berseri. Hanya sekedar mencuci muka tentunya tidak akan mengubah kulit wajah menjadi putih, Anda membutuhkan bahan-bahan lain agar wajah Anda putih berseri.Untuk itu, banyak sekali permintaan terhadap produk-produk pemutih wajah yang dijumpai dipasaran karena banyaknya wanita yang mencari produk pemutih wajah untuk memutihkan wajah mereka mulai dari melakukan perawatan wajah, suntik, mengkonsumsi pil pemutih wajah hingga menggunakan cream pemutih wajah yang banyak dijual di pasaran yang mengatakan bahwa produk yang dijual merupakan produk yang terbaik dan merupakan nomor satu di kelasnya. Dari banyak nya penjual yang menawarkan cream pemutih wajah, mulai dari perusahaan profesional hingga perusahaan yang abal-abal mencoba menawarkan Anda untuk membeli produk cream pemutih buatannya. Namun tidak semua obat pemutih wajah yang dijual dan ditawarkan dipasaran itu aman untuk digunakan pada kulit wajah Anda.
Banyak wanita yang mengeluhkan bahwa wajah mereka menjadi berjerawat, berminyak, pengelupasan kulit wajah, dan rusaknnya kulit wajah disebabkan oleh penggunaan cream pemutih wajah yang mereka beli. Untuk itu, untuk mengetahi apakah produk pemutih wajah yang Anda beli aman atau tidak, pada kesempatan kali ini kami ingin memberikan tips jitu memilih cream pemutih wajah yang aman digunakan.
Banyaknya produk cream pemutih wajah yang ditawarkan membuat banyak orang bingung untuk menentukan pilihan. Tentunya Anda harus memilih yang aman untuk kulit wajah Anda supaya Anda mendapatkan hasil yang maksimal dan yang sesuai dengan keinginan Anda yaitu kulit menjadi putih berseri. Namun bagaimana mengetahui produk tersebut aman? Berikut ini beberapa tips memilih cream pemutih wajah yang aman untuk digunakan :
- Yang pertama ialah cream pemutih wajah haruslah sudah mengantongi izin dari BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan). Anda harus memperhatikan betul apakah cream pemutih yang akan Anda beli sudah terdaftar di BPOM atau belum, caranya cukup mudah kunjungi http://cekbpom.pom.go.id/ dan lakukan pencarian terhadap merk yang akan Anda beli, jika keluar hasilnya maka produk tersebut sudah terdaftar di BPOM. Karena terkadang banyak produk ilegal yang masih banyak dijual dipasaran, produk ilegal bisa saja berasal dari dalam maupun luar negri, jadi Anda harus benar-benar berhati-hati.
- Yang kedua yaitu Anda harus jeli dan selektif melihat komposisi produk cream pemutih wajah yang akan Anda beli. Jangan sembarangan memilih cream pemutih karena berhubungan dengan kesehatan dan kecantikan Anda. Tentunya Anda tidak mau mengorbankan kesehatan Anda hanya demi wajah putih bukan? Maka dari itu kenali bahan kimia yang berbahaya jika digunakan untuk kulit wajah Anda, salah satu bahan kimia yang berbahaya ialah merkury. Jika terdapat merkury dalam julah yang tinggi dan idak sesuai porsinya sebaiknya Anda mengurungkan niat Anda untuk membeli nya daripada wajah Anda rusak nantinya.
- Ketiga ialah sebelum membeli cream pemutih wajah, sebaiknya Anda mengetahui terlebih dahulu jenis kulit wajah Anda sendiri apakah kulit wajah Anda masuk kedalam kulit kering, berminyak, kombinasi, berjerawat atau kulit sensitif sehingga Anda sangat dipermudah dalam mencari dan menentukan cream pemutih wajah yang akan Anda beli. Jangan sampai, Anda sudah membeli cream yang tidak cocok dengan jenis kulit wajah Anda. Misalkan cream wajah Anda akan membuat wajah berminyak sedangkan jenis wajah Anda sudah berminyak, jika Anda tetap membeli cream tersebut dan memakainya maka akan dipastikan bahwa minyak di wajah Anda akan berlebih dan jika minyak berlebih dan debu menempel pada wajah Anda maka wajah Anda bukannya menjadi putih malah akan berjerawat. Maka dari itu, perhatikan baik-baik sebelum membeli.
- Keempat yaitu sebaiknya membeli cream pemutih secara langsung sehingga Anda bisa melihat, mencium dan merasakan sendiri cream tersebut. Cream yang tidak aman biasanya memunculkan aroma yang sangat wangi dan menyengat, dan jika digunakan dalam jangka waktu yang lama akan menimbulkan rasa mual, selain itu cream pemutih yang tidak aman juga terasa lengket jika dioleskan pada kulit wajah, serta warnanya yang tidak bercampur rata. Jika Anda menjumpai ciri-ciri tersebut dalam cream pemutih wajah yang akan Anda beli, maka segera tinggalkan toko tersebut dan cari cream pemutih lain yang aman digunakan.
- Kelima yaitu lihat harga produknya. jangan pernah tergiur oleh harga murah yang ditawarkan oleh penjual terlebih mendengar hasil yang instan bisa didapat. Lebih baik Anda membeli cream yang sedikit lebih mahal daripada membeli cream murah namun kesehatan dan kecantikan Anda dipertaruhkan. Jangan tergiur pula oleh acara promo dan diskon tertentu yang diberikan penjual untuk Anda karena biasanya cream pemutih wajah yang dipromokan adalah cream yang mendekati tanggal kadaluarsa. Jadi Anda juga harus memperhatikan tanggal kadaluarsanya juga saat membeli.
- Keenam yaitu kalau bisa belilah ditempat-tempat yang terpercaya dan aman, misalkan di apotek, atau di dokter kecantikan yang sudah terpercaya dan mempunyai banyak pelanggan, atau bisa saja di mall dan supermarket. Usahakan jangan membeli di penjual abal-abal yang hanya bermulut manis dan menebar janji yang instan. Karena Anda menginginkan cream pemutih wajah yang aman maka belilah ditempat yang aman dan terpercaya.
Demikian beberapa tips memilih cream pemutih wajah yang aman digunakan. Hal terpenting ialah jeli dan cermat dalam membeli cream pemutih wajah, karena berpengaruh pada kesehatan dan kecantikan Anda. Baca juga Tips Mengencangkan Kulit Wajah.