Fadhilah dan Keutamaan Membaca Surat Yasin
Jumat, 20 Januari 2017
Yasin bukanlah satu kata karena kata ini ternyata terdiri dari huruf Ya dan Sin yang diambil dari ayat permulaan surat. Huruf ''Ya'' memiliki arti tersendiri begitu juga dengan huruf ''Sin''. Huruf ''Ya'' merupakan nidaa atau huruf untuk memanggil yang bermakna ‘wahai’, sedangkan huruf ''Sin'' mempunyai arti insan atau manusia yang memiliki maksud manusia sempurna.
Bukan tanpa arti istilah manusia sempurna ini karena sebenarnya yang dimaksud oleh huruf tersebut merupakan Sayyidina Nabi Muhammad SAW. Disebut sebagai manusia sempurna tentu ada alasannya, dan hal ini bisa ditemukan di QS. 36: 5 dengan penjelasan bahwa beliau adalah seorang Nabi yang sudah mendapat pewahyuan Al-Qur’an sehingga jalan kehidupan yang dijalani adalah yang lurus dan benar.
Keutamaan membaca Surat Yasin bagi umat muslim sangat menakjubkan, begitu juga manfaatnya. Kalau kita memperhatikan pasti sudah tahu kalau Yasin ini merupakan surat ke-36 yang bisa kita temukan di dalam Al-Qur’an dan ada sekitar 83 ayat dalam Surat Yasin. Surat Yasin ini merupakan salah satu surat paling penting dan bahkan banyak yang mendefinisikan surat Yasin ini sebagai jantung Al-Qur’an. Surat Yasin dianjurkan untuk dibaca pada malam Jumat dan baik dibaca dikuburan.
Dalil-Dalil Hukum Fadhilah dan Keutamaan Surat Yasin
Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَنْ قَرَأَ يس فِيْ لَيْلَةٍ اِبْتِغَاءَ وَجْهِ اللهِ غُفِرَ لَهُ
“Siapa yang membaca YASIN pada malam hari dengan mengharap keridhaan ALLAH SWT, maka diampuni dosa-dosanya” (HR. At Thobroni/145, 418 dan Albayhaqi/2360, 2361 dari Abu Huroiroh, Ad Darimi/3478 dari Hasan, Dishohihkan oleh Ibnu Hibban/2626)
Disamping itu, Banyak hadits-hadits yang menjadi landasan disyari’atkan membaca al-Qur’an dikuburan, diantara hadist-hadist tersebut walaupun ada yang dha’if (Hadits lemah, Bukan Palsu), akan tetapi secara keseluruhan menunjukkan bahwa membaca al-quran terutama Surat Yasin di atas kuburan memiliki landasan Hukum dalam syara`. Beberapa hadist dan perkataan Ulama tersebut antara lain:
“Bacalah surat Yasin atas orang meninggal kamu” (H.R. Nasa`i, Ibnu Majah dan Ibnu Hibban)
“Surat Yasin adalah sepertiga dari al-qur’an, tidak membacanya oleh seseorang yang mengharap Allah SWT dan akhirat, kecuali di ampunkan baginya, maka bacakanlah surah Yasin diatas orang meninggal kamu” (H.R. Ahmad)
سألت الشافعى رحمه الله عن قراءة عند القبر فقال لا بأس به
“Saya pernah bertanya kepada Imam Syafi’i tentang membaca (al-qur’an) di samping kubur. Beliau menjawab “tidak mengapa”.
Fadhilah dan Keutamaan Surat Yasin Yang Patut Anda Ketahui
Inilah fadhilah dari membaca surat yasin yang akan memberi pencerahan dan dapat memotivasi kita untuk kembali dan menjalankan hidup yang benar di jalan Allah SWT :
Di dalam Al-Qur’an segala perintah adalah supaya orang yang membaca dan memahaminya menjadi orang yang baik dan Al-Qur’an tidak pernah mengajarkan orang untuk berbuat jahat. Surat Yasin pun akan memberi pengaruh baik terhadap perkembangan kepribadian kita. Dengan membaca dan mengamalkannya, tidak hanya kita akan menjadi baik di mata Allah SWT, tapi juga di depan orang lain atau di kalangan masyarakat. Itulah mengapa kita perlu mengetahui betul keutamaan surat Yasin membaca pada malam Jumat.
Bukan tanpa arti istilah manusia sempurna ini karena sebenarnya yang dimaksud oleh huruf tersebut merupakan Sayyidina Nabi Muhammad SAW. Disebut sebagai manusia sempurna tentu ada alasannya, dan hal ini bisa ditemukan di QS. 36: 5 dengan penjelasan bahwa beliau adalah seorang Nabi yang sudah mendapat pewahyuan Al-Qur’an sehingga jalan kehidupan yang dijalani adalah yang lurus dan benar.
Keutamaan membaca Surat Yasin bagi umat muslim sangat menakjubkan, begitu juga manfaatnya. Kalau kita memperhatikan pasti sudah tahu kalau Yasin ini merupakan surat ke-36 yang bisa kita temukan di dalam Al-Qur’an dan ada sekitar 83 ayat dalam Surat Yasin. Surat Yasin ini merupakan salah satu surat paling penting dan bahkan banyak yang mendefinisikan surat Yasin ini sebagai jantung Al-Qur’an. Surat Yasin dianjurkan untuk dibaca pada malam Jumat dan baik dibaca dikuburan.
Dalil-Dalil Hukum Fadhilah dan Keutamaan Surat Yasin
Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَنْ قَرَأَ يس فِيْ لَيْلَةٍ اِبْتِغَاءَ وَجْهِ اللهِ غُفِرَ لَهُ
“Siapa yang membaca YASIN pada malam hari dengan mengharap keridhaan ALLAH SWT, maka diampuni dosa-dosanya” (HR. At Thobroni/145, 418 dan Albayhaqi/2360, 2361 dari Abu Huroiroh, Ad Darimi/3478 dari Hasan, Dishohihkan oleh Ibnu Hibban/2626)
Disamping itu, Banyak hadits-hadits yang menjadi landasan disyari’atkan membaca al-Qur’an dikuburan, diantara hadist-hadist tersebut walaupun ada yang dha’if (Hadits lemah, Bukan Palsu), akan tetapi secara keseluruhan menunjukkan bahwa membaca al-quran terutama Surat Yasin di atas kuburan memiliki landasan Hukum dalam syara`. Beberapa hadist dan perkataan Ulama tersebut antara lain:
- Hadits riwayat an-Nasa`i, Ibnu Majah dan juga Ibnu Hibban :
“Bacalah surat Yasin atas orang meninggal kamu” (H.R. Nasa`i, Ibnu Majah dan Ibnu Hibban)
- Hadits riwayat dari Imam Ahmad:
“Surat Yasin adalah sepertiga dari al-qur’an, tidak membacanya oleh seseorang yang mengharap Allah SWT dan akhirat, kecuali di ampunkan baginya, maka bacakanlah surah Yasin diatas orang meninggal kamu” (H.R. Ahmad)
- Pendapat Imam Syafii (w.204 H/820 M) membaca al-quran di kuburan.
سألت الشافعى رحمه الله عن قراءة عند القبر فقال لا بأس به
“Saya pernah bertanya kepada Imam Syafi’i tentang membaca (al-qur’an) di samping kubur. Beliau menjawab “tidak mengapa”.
Fadhilah dan Keutamaan Surat Yasin Yang Patut Anda Ketahui
Inilah fadhilah dari membaca surat yasin yang akan memberi pencerahan dan dapat memotivasi kita untuk kembali dan menjalankan hidup yang benar di jalan Allah SWT :
- Untuk orang baik yang sudah meninggal dunia, ketika bacaan surat yasin dibacakan didepannya, maka hal ini akan membuat ruhnya mendapat ketenangan di alam kubur.
- Untuk jenazah didalam kubur, ketika dibacakan surat Yasin kepadanya, maka siksa terhadap simayyit akan diringankan.
- Perlindungan dari Allah SWT akan sampai kepada kita dari malam hingga masuk waktu pagi menjadi salah satu rahasia keutaman membaca surat Yasin ketika malam hari.
- Fadhilah Surat Yasin yang wajib anda ketahui adalah Untuk suatu kaum yang sedang sakit atau juga terkena malapetaka, waktu dibacakan Surat Yasin padanya, maka akan lepas dari malapetaka, wabah dan juga penyakit.
- Membaca Surat Yasin juga mendapat Perlindungan dari Allah SWT bagi kita dari pagi hingga sore, Jika membaca surat Yasin di pagi harinya.
- Untuk kita yang punya hajat, membaca Yasin membuat hajat kita dikabulkan oleh Allah SWT.
- Untuk orang yang lagi sedih dan susah, fadhilah membaca surat Yasin ini akan membuat kesedihan kita dihilangkan oleh Allah SWT.
- Fadhilah dan Keutamaan Surat Yasin Bagi orang yang sedang lapar lalu membaca surat Yasin, maka Allah SWT kenyangkan mereka.
Di dalam Al-Qur’an segala perintah adalah supaya orang yang membaca dan memahaminya menjadi orang yang baik dan Al-Qur’an tidak pernah mengajarkan orang untuk berbuat jahat. Surat Yasin pun akan memberi pengaruh baik terhadap perkembangan kepribadian kita. Dengan membaca dan mengamalkannya, tidak hanya kita akan menjadi baik di mata Allah SWT, tapi juga di depan orang lain atau di kalangan masyarakat. Itulah mengapa kita perlu mengetahui betul keutamaan surat Yasin membaca pada malam Jumat.